WNI di Belanda Gunakan Hak Pilih Dalam Cuaca Dingin 5 Derajat Celcius

TELUKKUANTAN (KuansingKita) – WNI di Belanda menggunakan hak pilihnya dalam pemilu 2019 ini di bawah cuaca dingin dengan suhu 5 derajat celcius. Pemungutan suara berlangsung Minggu (14/4/2019).
Dikutip dari CNN Indonesia, seorang WNI Jeane Tamara untuk menggunakan hak pilihnya rela menempuh jarak 200 kilometer untuk mencapai tempat pencoblosan. Ia mencoblos di sebuah sekolah Indonesia di Den Haag, (SIN), Wassenaar, Minggu (14/4/2019)
Di Belanda, pemungutan suara dapat dilakukan dengan dua metode, yakni melalui pemungutan di tempat pemungutan suara (TPS) dan melalui pos. Namun, Jeanne yang tinggal di Belanda sejak 2010 memilih untuk melalukan pencoblosan langsung di TPS.
Jeanne mengaku memilih datang langsung ke tempat pencoblosan untuk mendapat suasana pemilu layaknya di Indonesia. Ia juga mengaku takut surat suaranya tak sampai jika melalui pos.

“Saya kemarin datang sama anak saya karena suami saya harus bekerja. Kebetulan mertua saya sedang tidak bisa mengawasi anak saya, jadi saya bawa ke pencoblosan,” ujar Jeanne yang bekerja paruh waktu di kantin sebuah perusahaan kaca dikutip CNN Indonesia, Minggu (14/4/;2019)
Saat ini ia tinggal di Venlo, Provinsi Limburg. Perlu waktu sekitar 2-3 jam bagi perempuan berusia 43 tahun asal Bekasi Barat itu untuk bisa mencapai lokasi pencoblosan. Jeanne berangkat menggunakan mobil pukul 07.45 pagi waktu setempat dan tiba di lokasi sekitar pukul 10.00.
Ia memperkirakan ada ribuan orang yang mengantri untuk mencoblos. Sebagian dari ribuan orang tersebut ada yang berhasil mencoblos, sementara sebagian yang lain ada yang menyerah karena terlalu lama menunggu.
Jeanne termasuk ke dalam golongan yang berhasil mencoblos karena niat yang besar dan semangat dari awal. Ia mengaku tak duduk selama tiga jam. Panitia juga tak menyediakan konsumsi sehingga WNI yang antre berbaur, sambil saling menukar makanan.
Sekretariat Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Den Haag menyampaikan 11.744 WNI di Belanda telah menggunakan hak pilihnya dalam kegiatan Pemilihan Umum 2019.
Khusus di Tempat Pemungutan Suara Luar Negeri (TPSLN) Den Haag yang berlokasi di Sekolah Indonesia Den Haag (SIDH) terdapat 9.700 pemilih. Sementara pemilihan melalui pos sebanyak 2.044 pemilih.(kkc)
Foto Istimewa
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...