Tahun 2020, EMP Malacca Straits SA Tingkatkan Produksi Minyak Mentah 5000 Barrel per Hari

Sabtu, 28 Desember 2019 - 10:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KuansingKita bersama Ketua PWI Riau saat berkunjung ke Anjungan Lepas Pantai

KuansingKita bersama Ketua PWI Riau saat berkunjung ke Anjungan Lepas Pantai "Lalang Production LP Platform" di Sungai Apit, Kabupaten Siak (Foto Dokumentasi PWI Riau)

SIAK (KuansingKita) –  Pada rentang 2015 – 2017 produksi minyak mentah EMP Malacca Starits SA sempat melorot hingga 2000 BOPD (Barrel Oil Per Day) atau 2000 barrel per hari. Kini produksi minyak mentah perusahaan pengeboran minyak lepas pantai yang beroperasi di Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Riau ini terus meningkat
Saat KuansingKita berkunjung ke Anjungan Lepas Pantai “Lalang Production (LP) Platform” di perairan Lalang, Sungai Apit, Siak, GPA Divisi Manager EMP, Amru Mahalli didampingi Act Area Manager EMP Malacca Straits SA, Bonar Ari Nindito mengungkapkan peningkatan produksi diupayakan melalui penambahan sumur baru dan work over atau perbaikan sumur lama.
Saat ini kata Amru produksi minyak mentah yang dihasilkan oleh perusahaan migas Grup Bakrie tersebut sekitar 3.800 BOPD atau 3800 barrel per hari.  Amru Mahalli yang dulunya sering berkunjung ke Kuansing saat bertugas mengelola CD (Community Development) PT RAPP mengatakan tahun 2020 mendatang diperkirakan produksi minyak mentah EMP Malacca Straits SA akan mencapai 5000 BOPD atau 5000 barrel per hari.
Ia menjelaskan peningkatan produksi minyak EMP Malacca Straits SA hingga bisa mencapai 3800 barrel per hari tahun 2019 disebabkan EMP Malacca Strait SA sejak awal 2019 telah melakukan drilling (pengeboran) dua sumur baru yakni MSTB-02 dan MSBY-03. Saat ini juga sedang berlangsung pengeboran sumur MSTB-06 dan menyusul nantinya MSTB-05 serta MSTB-03.
“Ketiga sumur tersebut terletak di Kecamatan Tebingtinggi Barat,  Kabupaten Kepulauan Meranti,” katanya.
Ketua PWI Riau Zulmansyah Sekedang saat berkunjung ke Anjungan Lepas Pantai “Lalang Platform” di Sungai Apit, Siak (Foto Dokumentasi PWI Riau)
Selain kegiatan pengeboran, perusahaan satu-satunya yang mengelola lapangan migas offshore (lepas pantai) di Provinsi Riau ini juga sedang melakukan kegiatan Seismik 2D dan 3D. Dari kegiatan seismik tersebut diharapkan akan menghasilkan peta lapisan bawah bumi berikut kandungan di dalamnya, untuk penentuan titik lokasi pengeboran selanjutnya.
Berkaitan dengan kegiatan Gerhana Matahari Cincin (GMC) yang dipusatkan di Desa Bunsur, Kecamatan Siak, EMP Malacca Strait SA turut berpartisipasi dengan menyediakan transportasi air untuk tamu, seragam, serta membangun jetty (dermaga rakyat) yang menjorok ke laut sepanjang 100 meter yang kini menjadi ikon GMC.
Rombongan wartawan PWI Riau yang bertugas meliput Gerhana Matahari Cincin di Kampung Bungsur, Sungai Apit, Kabupaten Siak sengaja diundang untuk mengunjungi Anjungan Lepas Pantai Lalang Platform yang lokasinya berada di depan lapangan tempat pemantauan Gerhana Matahari Cincin Kampung Bungsur. Kunjungan ini dilakukan Rabu (25/12/2019) atau sehari sebelum pemantauan Gerhana Mathari Cincin di Kampung Bungsur. (kkc)

Berita Terkait

Dr Elviriadi dan Rocky Gerung Didaulat sebagai Narasumber dalam Seminar Nasional di Grand Elite Hotel Pekanbaru Sabtu Nanti
Ketua PWI Riau, Raja Isyam Azwar Lantik Pengurus PWI Rohul 2024–2027. Perkuat Narasi Pembangunan Daerah
Jalan di Pekanbaru dan Dumai Kembali Mulus, Warga dan Walikota Berterima Kasih pada Pj Gubrei
Pria di Bengkalis yang Kalungkan Bendera Merah Putih di Leher Anjing Ternyata Asal Penjaringan Jakarta
Wartawan Riau dari Ampel ke Gunung Jati
Kalah Terus Judi Online, Pegawai Bank RiuKepri Curi Uang Nasabah Rp 5 Miliar Lebih
Pegawai Bank RiauKepri Curi Uang Nasabah Rp 5 Miliar Lebih, Kredibiltas Bank Ini Terancam Ambruk
PWI Riau Desak Polisi Tangkap Pelaku Penganiayaan Wartawan PWI di Meranti
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 16:19 WIB

Dr Elviriadi dan Rocky Gerung Didaulat sebagai Narasumber dalam Seminar Nasional di Grand Elite Hotel Pekanbaru Sabtu Nanti

Selasa, 5 Agustus 2025 - 21:03 WIB

Ketua PWI Riau, Raja Isyam Azwar Lantik Pengurus PWI Rohul 2024–2027. Perkuat Narasi Pembangunan Daerah

Jumat, 5 Juli 2024 - 16:05 WIB

Jalan di Pekanbaru dan Dumai Kembali Mulus, Warga dan Walikota Berterima Kasih pada Pj Gubrei

Jumat, 11 Agustus 2023 - 09:51 WIB

Pria di Bengkalis yang Kalungkan Bendera Merah Putih di Leher Anjing Ternyata Asal Penjaringan Jakarta

Kamis, 8 Desember 2022 - 12:53 WIB

Wartawan Riau dari Ampel ke Gunung Jati

Berita Terbaru

KUANSING

Kok Bisa, Kementrian Agama Jadi Sarang Koruptor

Jumat, 30 Jan 2026 - 10:25 WIB

KUANSING

Perda MHA Antara Kebutuhan dan Kekhawatiran Masa Depan

Kamis, 29 Jan 2026 - 15:28 WIB