Hujan Lebat, Pertandingan Cabor Sepakbola Porprov Riau Terpaksa “Dipending”

TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Pertandingan cabor sepakbola Porprov Riau ke-10 Kuantan Singingi di lapangan Limuno Telukkuantan, Minggu (13/11/2022) tadi, menyajikan laga pembuka Pekanbaru vs Rokan Hilir
Namun pertandingan yang dimulai pukul 13.45 WIB tidak berakhir tuntas. Laga pembuka ini hanya menyelesaikan babak pertama. Pertandingan dihentikan setelah 2 menit babak kedua berlangsung lantaran hujan lebat
Saat pertandingan dihentikan skor imbang 0-0. Pekanbaru yang turun dengan kostum merah tidak nampak beringas. Sampai usai babak pertama Pekambaru tak berhasil membushkan gol. Padahal peluang Pekanbaru  sepanjang babak pertama, cukup banyak.
Peluang pertama Pekanbaru pada menit ke-10, pemain depan Pekanbaru M.Izkil menguasai bola tanpa dikawal di depan gawang Rokan Hilir. Namun penyelesaian akhir yang sangat buruk, tendangan M.Izkil melenceng jauh di atas mistar gawang
Pada menit ke 39, lagi-lagi pemain depan Pekanbaru, M.Rizki Hamka yang berdiri di jantung pertahanan Rokan Hilir mendapat umpan terobosan dari rusuk kiri. Namun tendangannya tak membuahkan hasil, bola dapat ditangkap Muhammad Roby

Rokan Hilir juga berulangkali menekan Pekanbaru. Muhammad Ogi yang menempati posisi defensife miedfielder atau gelandang bertahan Rokan Hilir mendorong umpan lambung ke sayap kanan. Namun umpan ini gagal dimanfaatkan Arya Kusuma di sayap kanan
Begitu juga dengan umpan terobosan. Berkali-kali Rokan Hilir membuat umpan terobosan, namun gagal lantaran striker Rokan Hilir, Febri kalah body dan kalah cepat dari pemain bawah Pekanbaru
Dalam laga pembuka ini Pekanbaru turun dengan formasi 4-3-3 sehingga terkesan semi defensife. Sementara Rokan Hilir mengandalkan formasi 4-5-1 yang seharusnya menguasai lapangan tengah
Namun sepanjang babak pertama berlangsung lapangan tengah justeru dikuasai Pekanbaru. Endrico Delfiendra, Randi Syaputra dan Ryan Hiodayat dari Pekanbaru bermain cemerlang di lapangan tengah

Laga Pekanbaru vs Rokan Hilir ini akan dilanjutkan Senin (14/11/2022) besok pagi mulai pukul 07.30 WIB. Sedangkan durasi pertandingan hanya 43 menit. Pasalnya babak kedua Minggu tadi sudah berlangsung 2 menit ketika pertandingan dihentikan
Ketua Panitia Pelaksana Cabor Sepakbola, Porprov Riau X Kuantan Singingi, dr Fahdiansyah Ukup menyebutkan pertandingan Pekanbaru vs Rokan Hilir hanya melanjutkan sisa waktu
“ Waktunya tersisa 43 menit lagi lantaran babak kedua sudah berlangsung 2 menit,” jelas dr Ukup
Sedangkan pertandingan Kuansing vs Bengkalis yang seyogyanya berlangsung Minggu tadi pukul 16.00 WIB, ditunda juga Senin besok pukul 08.30 WIB. Pertandingan Kuansing vs Bengkalis tak bisa dilaksanakan lantaran lapangan tergenang air
” Untuk pertandingan Kuansing vs Bengkalis durasinya penuh 2 x 45 menit. Mulai pukul 08.30 WIB Senin besok pagi,” kata dr Fahdiansyah Ukup (smh)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...