Tiga Balon yang Mendaftar Tanpa Berpasangan di PKB Sudah Diverifikasi dan Memenuhi Syarat

Musliadi

TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Ketua PKB Kuansing Musliadi memastikan berkas yang diajukan tiga bakal calon Pilkada yang mendaftar di Sekretariat PKB Kuansing tanpa berpasangan, sudah diverifikasi dan memenuhi syarat.
Berkas itu nantinya akan dikirmkan ke DPW PKB Provinsi Riau bersama berkas lainnya dari tiga bakal calon yang berpasangan. Selanjutnya akan dilakukan fit and proper test di Sekretariat DPW PKB Provinsi Riau.
“ Berkas bakal calon di PKB Kuansing sudah dievaluasi. Semuanya memenuhi syarat untuk diajukan ke DPW PKB Provinsi Riau,” Kata Musliadi kepada KuansingKita Selasa kemarin.
Ia merincikan ada tiga berkas dari calon yang berpasangan yakni Andi Putra – Suhardiman Amby, Fahdiansyah Ukup – Jon Tikal, H.Halim – Komperensi. Semuanya memenuhi syarat untuk diajukan ke DPW PKB Provinsi Riau.
Selain itu, ada pula berkas dari tiga bakal calon yang mendaftar sendiri atau tanpa berpasangan yakni H.Mursini, Andi Putra dan Musliadi sendiri. Berkas dari tiga bakal calon yang tidak berpasangan ini juga sudah diverifikasi dan memenuhi syarat.
Menurut Musliadi, baik bakal calon yang mendaftar berpasangan maupun bakal calon yang mendaftar sendiri atau tanpa berpasangan wajib mengikuti proses selanjutnya di DPW PKB Provinsi Riau.Berkas mereka telah diserahkan ke Provinsi untuk diteruskan ke Jakarta.
Saat ditanyakan kapan jadwal untuk proses selanjutnya di DPW PKB Provinsi Riau, Musliadi menjawab secepatnya. Ia mengatakan pihaknya selalu berkomunikasi secara intens dengan bakal calon yang telah mendaftar agar bisa menginformasiakn jadwal provinsi.

“ Kini kami menunggu jadwal dari PKB Provinsi Riau untuk disampaikan kepada semua bakal calon  yang mendaftar di PKB Kuansing,” papar Musliadi
Saat ditanyakan lagi, kira-kira berkas siapa yang akan dikirimkan ke Jakarta nanti, Musliadi mengatakan tidak tahu. Ia menjelaskan persoalan siapa yang akan direkomendasikan PKB Provinsi Riau ke Jakarta itu sepenuhnya kewenangan DPW PKB Provinsi Riau.
“itu sepenuhnya kewenangan DPW PKB Riau. Namun untuk keputusan itu, PKB Riau tetap berkoordinasi dengan DPC PKB Kuansing,” terang Musliadi
Menyinggung pencalonan dirinya, Musliadi mengatakan itu suatu hal yang wajar dalam politik. Ia mengatakan dirinya mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati. Sampai hari ini Ia belum lagi menentukan dengan siapa akan berpasangan nanti.
“ Saya melihat perkembangan politik kedepan. Bisa saja saya diberi tiket oleh Ketua DPW PKB Riau untuk mencari pasangan dalam beberapa bulan kedepan. Intinya PKB siap mengusung calon internal maupun eksternal,” tutup Musliadi (kkc)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...